AZNO TEAM ialah Anti Zat NarkOtika didirikan pada tahun 2000 bulan juli tanggal 27 oleh seorang pejuang kemerdekaan RI dari pasukan PETA (Pembela Tanah Air) yang bernama H.Hasan Arbi beserta anak menantu dan cucunya.
Berawal dari melihat situasi pada saat itu setiap harinya banyak generasi muda yang meninggal karena disebabkan penyalahgunaan narkoba.
Visi dan misi AZNO TEAM adalah Menyelamatkan Generasi muda dari Penyalahgunaan narkoba dengan melakukan sosialisasi penyuluhan kepada seluruh elemen masyarakat dari anak2 hingga tokoh masyarakat dan instansi lainnya. Demi mewujudkan Indonesia sehat tanpa narkoba.
Tahun 2008 bulan Juni AZNO TEAM mendapatkan piagam penghargaan dari BNN sebagai BNN WARGAPRATAMA di bidang Pencegahan.
Tahun 2009 AZNO TEAM Mendaftarkan ke notaris dan Kesbangpol demi mengembangkan lebih luas lagi hingga 2018 telah resmi terdaftar di KEMENKUMHAM.
